google.com, pub-7049311531501791, DIRECT, f08c47fec0942fa0

Cara Membuat Email di Gmail Terbaru

Begini loh cara membuat email di gmail atau di google. Mempunyai email atau electronic mail atau surel atawa surat elektronik adalah keharusan sebelum memasuki dunia internet selanjutnya. Kalau kita ingin mendaftar menjadi anggota atau member di facebook.com misalnya, maka kita harus mempunyai  email lebih dahulu, atau ingin punya akun twitter.com, kita juga harus punya email terlebih dahulu.
Untuk dapat mempunyai email, tidak sulit kok dan gratis  tis. Banyak portal memberikan kesempatan kita mempunyai email di server mereka. Penyedia email gratis yang terkenal tentu google dan yahoo. Dua perusahaan dengan produk utama layanan mesin pencari (search engine) tadi memberikan kepada pengguna internet untuk mempunyai email di server mereka. Tidak tanggung-tanggung, kapasitas penyimpanan yang ditawarkan sangat besar untuk pengguna seperti kita yang hanya menggunakan email untuk saling kirim kabar, apalagi hanya untuk pintu masuk ke layanan internet berikutnya.
Dari segi kepemilikan, email dapat dibagai menjadi dua yaitu milik penyedia layanan  seperti google dan yahoo atau milik pengguna ( milik kita sendiri). Untuk email yang ditawarkan google atau yahoo, tentu kita harus mengikuti peraturan mereka. Disamping itu, pengguna layanan email dari google dan yahoo tentu semua orang yang mau sehingga, seringkali nama email yang akan kita daftarkan sudah dipakai orang lain. Sementara kalau kita ingin mempunhyai email sendiri, salah satu syaratnya kita harus mempunyai domain yang kita hostingkan ke layanan server berbayar. Misalkan kita mempunyai domain tentangkita.co, maka dengan domian tadi kita bisa membuat email dan tentunya kita dapat mengontrol penuh email tadi.
Untuk email yang berasal dari layanan google atau yahoo, maka nama email tadi menyertakan @gmail.com atau @yahoo.com. Kita bebas menggunakan nama atau kode apapun yang diizinkan di depan karakter @. Beberapa orang menyarankan membuat email dengan menggunakan nama kita sendiri. Misalkan nama pengguna Ahmad Mubarok, maka bisa menggunakan ahmadmubarok@gmail.com atau ahmadmubarok@yahoo.com. Tetapi sepertinya nama tadi pasti sudah dipakai orang lain. Agan bisa menggunakan karakter tambahan misalkan tahun lahir, kota, dan sebagainya.  Sangat disarankan tidak menggunakan sesuatu yang tidak pantas atau menggunakan karakter aneh. Hal ini kurang menguntungkan jika email tadi digunakan untuk mencari pekerjaan. Akan terasa sangat aneh dan mengundang tidak simpati bagi penyeleksi lamaran jika menemukan pelamar menggunakan email seperti  pengangguran_sakti_xyq@gmail.com.
Kalau Agan mempunyai domain sendiri, misalnya tentangkita.co, maka agan bisa membuat email misalkan admin@tentangkita.co atau ahmadmubarok@tentangkita.co atau apapun karena tentangkita.co adalah punya kita sehingga kita leluasa menggunakan nama email.

Langkah membuat email di gmail terbaru

Kali ini kita membuat email di layanan google.com. Berikut langkahnya.

  1. Buka broswer kesangan Agan, misal firefox
  2. Ketik gmail.com di browser dan tekan enter
  3. Lihat kanan atas, ada menu create an accunt. Klik menu tadi
  4. Ketik nama depan dan belakang Agan. Kalau nama hanya satu suku kata, tambahkan dengan kata apa saja, misalnya kota tempat lahir.
  5. Isi kotak di bawah choose your username,misalkan ahmadmubarok@gmail.com
  6. Kalau ada tanda merah, berarti nama tadi sudah digunakan. Solusinya bisa menggunakan nama yang ditawarkan google.com. Lihat nama yang disarankan  (lebih baik tidak digunakan). Ganti ahmadmubarok tadi degan menambahkan kata lain, misalkan tahun lahir sehingga menjadi  ahmadmubarok1986@gmail.com
  7. Ketik password. Usahakan unik tetapi gampang diingat.
  8. Ulangi ketik password seperti di atas.
  9. Isi informasi tanggal lahir ( bulan, tanggal, dan tahun)
  10. Isikan jenis kelamin Male= laki-laki dan Female= perempuan ; other = bencong ( ha..ha)
  11. Isi no hp Agan. Ini akan berguna jika agan lupa password. Tidak diisi juga tidak apa-apa
  12. Isi kalau agan sudah punya email di google. Ini juga akan berguna jika agan lupa password.
  13. Kalau belum punya tidak usah diisi.
  14. Ketik karakter yang muncul di atasnya. Bisa angka bisa huruf. Ini untuk menunjukkan agan bukan mesin tetapi manusia.
  15. Pastikan lokasi (negara) saat membuat.
  16. Klik kotak persetujuan
  17. Klik menu next step
  18. Selesai, Agan akan dibawa ke layar berikutnya, lihat gambar.
  19. Kalau mau tambahkan foto agan supaya kawan kita mengenali dan kita dapat selalu terhubung
  20. Lihat tampilan dasar email yang baru dibuat
  21. Selesai
Nah mudah bukan cara membuat email di gmail terbaru. Selamat mencoba.

Check Also

Cara Sukses Menjual Foto di Shutterstock

Shutterstock, sebagai salah satu platform terkemuka untuk penjualan foto dan video, menjadi lahan subur bagi …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *