File video unduhan tidak bisa diputar di perangkat Android atau laptop? Bisa jadi salah satu masalahnya adalah pengaturan format videonya tidak mendukung. Untuk mengatasinya, pengguna dapat melakukannya dengan cara mengubah format video tersebut. Pilihan format video memang bervariasi dan yang format yang paling banyak mendukung di perangkat adalah format MP4.
Format video dapat diubah dengan gampang dengan menggunakan bantuan software atau situs tertentu. Cara menjalankannya juga sangat mudah dan bisa diterapkan secara online maupun offline. Berikut cara cepat merubah format video di laptop dan Android tanpa ribet:
1. Situs online-convert.com
Ingin menonton video yang diunduh, namun video tersebut tidak bisa diputar? Tidak perlu khawatir situs online-convert.com menyediakan layanan untuk merubah format video dengan berbagai macam format seperti, MP4, FLV, MPG, dan lain sebagainya. Untuk menjalankannya sangat gampang.
Pertama, pengguna perlu mengunjungi situs online-convert.com. Lalu, video Converter diklik. Kedua, pengguna dapat memilih format sesuai keinginan dan mengunggah file video yang hendak diubah. Ketiga, ketuk Start Conversion. Tunggu hingga format video yang diubah terdownload otomatis. Selesai
2. Software Format Factory
Format video juga dapat diubah di laptop atau Android dengan memanfaatkan aplikasi bernama Format Factory. Software ini memiliki keunggulan yang dapat mendukung jenis format file berupa video, gambar, bahkan dokumen. Selain itu, software ini juga terkenal karena dapat membantu mengecilkan ukuran file multimedia.
Caranya gampang, pengguna perlu membuka software Format Factory di laptop atau PC. Selanjutnya, format video yang ingin digunakan bisa dipilih. Lalu, video yang akan di convert bisa dimasukkan dengan cara menekan Add file.
Sebelum melakukannya, klik tombol folder keluaran. Jika hasilnya sudah sesuai kebutuhan, klik OK. Untuk memulai convert, ketuk tombol Start. Tunggu sebentar hingga prosesnya selesai. Nantinya, hasil file video yang formatnya diubah akan muncul di folder keluaran.
3. Video Converter Android
Cara mengubah format video selanjutnya adalah dengan memanfaatkan aplikasi populer bernama Video Converter Android. Aplikasi ini menawarkan layanan untuk mengubah format video dengan gampang dan cepat.
Aplikasi besutan roman10 ini juga memiliki keunggulan untuk mengecilkan ukuran file video. Video yang sudah diubah formatnya akan tersimpan di mnt/sdcard/amc atau pengguna ingin mengubah lokasi folder sesuai keinginan. Perolehan unduhan ini mencapai 10 juta lebih dan ukuran aplikasi ini hanya 1,7 MB saja. Menarik, bukan?
4. Androvid
Aplikasi pengubah format video bernama Androvid ini dapat dijalankan di HP Android. Menariknya, aplikasi besutan Fogosoft Ltd ini juga menawarkan layanan edit video yang akan memudahkan penggunanya. Banyak fitur andalan aplikasi ini yang bisa dipilih mulai dari Video Joiner, Video Toolbox, dan lain-lain.
Melalui, aplikasi ini pengguna bukan hanya dapat mengubah format video, namun editing video juga dapat dilakukan dengan mudah. Aplikasi ini sudah memperoleh unduhan 50 juta pengguna lebih. Untuk memasang aplikasi ini dapat menyiapkan memori penyimpanan sebesar 31 MB. Tidak heran aplikasi ini menarik perhatian karena fitur yang disediakan cukup lengkap dan mudah dijalankan.
5. Handbrake
Platform bernama Handbrake juga menyediakan layanan untuk merubah format video di laptop/PC. Fitur yang disediakan cukup komplit dan format video dapat diubah dengan cepat. Selain itu, platform ini juga ringan dan dapat dipakai secara gratis. menariknya, platform ini juga menawarkan layanan editing video juga.
Itulah 5 cara mengubah format video yang bisa dipilih pengguna. Format video dapat diubah dengan memanfaatkan bantuan aplikasi atau situs yang tersedia sesuai keinginan. Cara tersebut mudah dijalankan bagi pemula. Semoga membantu!
BACA JUGA: Inilah 5 Cara Memindahkan Aplikasi ke Memori Eksternal Dengan Mudah