CARA MUDAH MENDAPATKAN AKUN ADSENSE YOUTUBE

Begitu Mudahnya Mendapatkan Akun Adsense Youtube.

Adsense sepertinya masih menjadi primadona netter dalam mengumpulkan dollar, meskipun banyak cara lain yang juga dapat dijadikan lahan pencarian. Hal tersebut tidak lepas dari keberadaan pemiliknya, yaitu Google yang tentunya dapat dipercaya oleh pengiklan maupun afiliasinya.
Berbagai perubahan diterapkan bagi seseorang yang ingin berpartisipasi dalam dunia periklanan Google dalam hal ini adsense. Dulu, untuk mendaftarkan adsense sangat mudah. Cukup buat blog, bahkan blog abal-abal pun jadilah. Akun adsense bisa diterapkan di (semua) script baik blog di bawah Google maupun yang tidak.
Sekarang, akun adsense dibedakan menjadi 2, yaitu akun adsense hosted yang hany bisa diterapkan di Youtube dan non hosted yang bisa dipasang di semua script web/blog.
Sebelumnya, akun hosted dapat dipasang (muncul iklannya) di blogspot (blog di bawah Google), tetapi sekarng tidak bisa lagi. Jadi akun adsense sekarang adalah akun Hosted hanya untuk Youtube dan Non Hosted yang bisa dipasang untuk semua script.
Nah, kini juga lagi ramai akun Adsense Bug, yang bisa didapatkan dalam waktu singkat. Seperti namanya, Bug, akun ini memanfaatkan celah pendaftaran yang (mungkin) tidak disadari oleh Google. Benarkah??? Kalau kawan ingin mendapatkan akun adsense Bug, sudah banyak panduan yang tersedia di internet, atau bisa beli sekitar Rp.50.000.
Kalau kawan-kawan ingin mendapatkan akun adsense Youtube, begini caranya:
  1. Siapkan nomor HP baru
  2. Bersihkan cookies browser (biar aman saja)
  3. Buat email (gmail) yang baru. Kalau akun ini akun adsense pertama anda, usahakan nama email menggunakan nama anda, modifikasi dengan angka atau apa saja jika sudah dipakai orang. Isikan semua dengan benar
  4. Buka youtube.com di browser dan sign in.
  5. Upload video yang sudah kita sediakan.
  6. Kasih Judul Video, kasih penjelasan video (panjang lebih baik), dan kasih tag.
  7. Klik menu upload ( sebelah kana atas jika video sudah 100% ter-upload)
  8. Pindah ke browser lagi. Ketik. www.youtube.com/account_monetization
  9. Klik menu warna biru Enable My Account
  10. Anda akan dibawa ke menu persetujuan. Klik ketiganya
  11.  Klin menu Monetize di bagian bawah
  12. Klik menu Got It
  13. Anda selanjutnya akan diberi tampilan berikut, untuk menyambungkan Youtube dengan Adsense. Klik menu “Link My Account”
  14. Klik “Sign In” di tampilan dashboard Adsense Youtube. Ikuti langkah-langkahnya.
  15. Jika sampai pada pengisisn Contact Information, isikan dengan data sebenarnya, jika ini akun adsense Anda pertama. Jika nanti diterima kita tidak perlu mengubah-ubah pemilik akun            (Akun Adsense bisa diubah pemiliknya, selama ini aman-anam saja). Isi nomor kontak telepn dengan nomor P perdana yang sudah kita siapkan di awal. Nanti juga ada konfirmasi dai google yang dikirim ke nomor Hp tadi, jadi aktifkan HP-nya ya dengan nomor baru tadi.
  16. Langkah terakhir, persetujuan Adsense Terms and Conditions.
  17. Nah, Anda akan diberitahu bahwa pendaftaran akan dievaluasi oleh Google, seperti gambar ini, tunggu sampai beberapa jam.
  18. Sekitar 5 jam, akan ada pemberiahuan lewat email Anda seperti ini.
  19. Selamat Anda sudah mempunyai Akun Adsense Youtube.

Nah, selamat mendaftar Akun Adsense Youtube.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *